Sumbar – Banjir Bandang ( Galodo ) Akibat hujan deras yang terjadi pada Sabtu(11/5) membuat sejumlah akses jalan nasional Padang – Bukit Tinggi di kawasan lembah anai dan Mega mendung terputus.
Kapolres Padang panjang AKBP Kartyana Widyarso mengatakan, kini jalur utama tersebut tidak bisa dilewati sama sekali. Akibat banjir bandang yang terjadi Sabtu (11/5/2024) malam.
Baca juga :
- ASHTA District 8 Persembahkan Kolaborasi Kreatif dengan Isha Hening di ARTJakarta 2024
- Kerjasama Strategis VRITIMES dan Dtulis.com: Memperluas Distribusi Press Release di Indonesia
- Memahami Hukum Ketenagakerjaan di Indonesia: Panduan untuk Bisnis
- Berapa Lama Melahirkan setelah Keluar Flek Coklat?
- VRITIMES dan Bontangku.com Jalin Kerjasama Strategis untuk Memperkuat Distribusi Informasi di Kalimantan Timur
” untuk jalur lembah Anai-Padang Panjang terputus total tidak bisa dilalui sama sekali baik orang maupun kendaraan karena aspal habis di bawah rel kereta,” kata AKBP Kartyana dalam keterangan kepada wartawan, Minggu (12/5/2024).
Masih katanya selain membuat badan jalan amblas, banjir bandang juga menghanyutkan pondok-pondok wisata di lokasi pemandian, termasuk sebuah kafe yang berdiri persis di depan air terjun Lembah Anai.
“Pemandian dan Xakapa (kafe) hanyut, tinggal Masjid Hidayat yang masih berdiri,” katanya.
Ia belum merinci lebih jauh dampak banjir bandang di wilayah hukumnya, karena masih proses pendataan.(*)