Solok – Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024 di Kabupaten Solok ditandai dengan upacara pengibaran bendera merah putih yang dipimpin langsung oleh Medison, S.Sos, M.Si Sekretaris Daerah selaku Inspektur Upacara. Kamis, 02 Mei 2024 di Lapangan Kantor Bupati Solok.
Pada upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional Menghadiri Forkopimda, Pimpinan DPRD Kab. Solok Ivoni Munir, S.Farm, Apt. Para Staf Ahli Bupati, Para Asisten, Ketua Organisasi Wanita di Kabupaten Solok, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Solok, Kepala Bagian Lingkup Sekretariat Daerah Kab. Solok, ASN dan THL Lingkup Pemerintah Kabupaten Solok, Insan Pendidikan di Kabupaten Solok.
Arahan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang dibacakan oleh Inspektur Upacara
” Lima Tahun ini adalah waktu yang sangat mengesankan dalam menjalankan komitmen merdeka belajar untuk memajukan pendidikan di Indonesia. Bukan hal yang mudah untuk mentransformasi sebuah sistem yang sangat besar, bukan tugas yang sederhana untuk mengubah perspektif proses pembelajaran, pada awal perjuangan kita sadar bahwa membuat perubahan kita membutuhkan perjuangan yang berat, rasa tidak nyaman menyertai setiap upaya menuju perubahan dan perbaikan”. Ucap Ispektur Upacara saat membacakan arahan mentri pendidikan.
Baca Juga :
- ASRI Dukung Program Keberlanjutan melalui Kemitraan Strategis dengan Xanh SM
- Rebranding Horison Arcadia Mangga Dua Menghadirkan Pengalaman Menginap yang Lebih Berkesan
- Klarifikasi Kedutaan Besar India atas Tuduhan Dr. David Tobing ke Media
- Inovasi Teknologi Desa Wisata, Tim Asal Sumatra Barat Raih Juara 2 di Impact National Hackathon 2024
- Lengkapi Penampilanmu: Tren Aksesoris Populer di Tahun 2024
Ketika langkah kita mulai serempak, kita mendapat berbagai tantangan yang tidak dapat dibayangkan, Pandemi Covid-19 dampak yang ditimbulkan merubah proses belajar mengajar secara drastis namun disaat yang sama Pandemi memberi kesempatan kita untuk mengakselerasi perubahan dengan bergotong royong kita berjuang untuk bangkit kembali menjadi lebih kuat.
Kini telah mulai dirasakan perubahan terjadi disekitar kita, menggerakkan bersama dengan langkah yang serentak dan serempak memperlihatkan wajah baru pendidikan dan kebudayaan sedang kita bangun bersama dengan gerakan merdeka belajar.
Dengan penuh ketulusan ucapan terimakasih atas perjuangan seluruh elemen dalam menggerakkan Merdeka Belajar untuk membawa Indonesia melompat ke Masa Depan
Terakhir Inspektur upacara saat pembacaan arahan tersebut mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional, Mari terus bergotong royong menyemarakkan dan menyerukan gerakan merdeka belajar.