Site icon Bimantara News

Sosialisasi Penguatan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan

Bagikan Artikel

Solok – Guna memberikan rasa nyaman dan membantu anak-anak dalam berorientasi dengan lingkungan yang baru, Bunda PAUD Kab. Solok Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, secara resmi membuka sosialisasi Penguatan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan, pada Jumat (07/07/2023) bertempat di Gedung Solok Nan Indah, Arosuka.

Mengawali sambutannya, Kepala Disdikpora, Zainal Jusmar, S.Pd, MM, mengatakan bahwa, “sosialisasi Penguatan Transisi, sebagaimana yang kita laksanakan ditingkat SMP, SMA dan Perguruan Tinggi yakni kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), Saat ini kita harus memulainya dari Tingkat Sekolah Dasar (SD).”

Sementara itu, Bunda PAUD Kab. Solok, Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, mengatakan bahwa, “Jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang dilaksanakan sebelum Jenjang Pendidikan Dasar merupakan upaya yang kita laksanakan bagi Anak Semenjak Lahir sampai ia bersekolah dalam rangka membantu pertumbuhan dan perkembangan Jasmani dan Rohani anak agar dapat optimal.”

Menyerahkan Pendidikan Anak kepada Lembaga yang Tepat merupakan langkah yang harus dilakukan, Lembaga-lembaga PAUD harus berorientasi sesuai dengan tuntutan zaman dan kemajuan teknologi. Transisi PAUD-SD merupakan proses perpindahan peran anak sebagai Peserta didik PAUD menjadi Peserta didik SD dan penyesuaian diri anak dengan lingkungan belajar yang baru.

“Anak yang baru belajar di SD mesti diberikan perlakuan yang tidak jauh berbeda dengan masa mereka belajar di PAUD, hal ini menjadi penting untuk memastikan secara psikis Anak-anak merasa nyaman berada di situasi dan lingkungan yang baru. Rasa nyaman sangat membantu anak-anak dalam berorientasi dengan lingkungan yang baru,” ungkap Emiko.

Selain dihadiri oleh Bunda PAUD Kab. Solok, Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, dalam sosialisasi tersebut juga turut hadir Kepala Disdikpora, Zainal Jusmar, S.Pd, MM, Kepala Diskominfo, Teta Midra, S.STP, M.Si, Kepala Bidang PAUD Disdikpora, Kepala Bidang SD Disdikpora, Kepala TK/PAUD dan SD, Himpunan Guru PAUD dPengurus PAUD se-Kabupaten Solok. (*)


Bagikan Artikel
Exit mobile version