Kapolres Dharmasraya Bersama PJU Tokoh Masyarakat Ikuti Kegiatan Zoom Meeting Dialog Publik Penguatan Internal Polri

Bagikan Artikel

Dharmasraya – Kapolres Dharmasraya Akbp Nurhadiansyah, S.I.K. bersama Kabag Ops Kompol Eliswantri, S.H.M.H, para PJU, Kasi, personel Polres Dharmasraya, tokoh Pemuda, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat mengikuti Kegiatan Zoom Meeting Dialog Publik Penguatan Internal Polri dengan tema “Polri dan Semangat Kemerdekaan Menuju Indonesia Maju”. di ruangan Aula Rabu (09/08/2023) pukul. 09.30 WIB.

Dialog Publik melalui Zoom meeting yang digelar oleh Divisi Humas Polri di Hotel Grandika Jakarta, sebagai pemateri Prof. Dr. Anhar Gongong salah satu Akademisi dan sejarawan menyatakan pentingnya memberikan penghargaan kepada semua anggota Polri, termasuk mereka yang berperan dalam skala yang lebih kecil.

” Ia juga menyinggung, kesuksesan suatu tugas tidak hanya bergantung pada peran individu besar, tetapi juga kontribusi dari individu kecil yang kadang terlupakan”.

Kemudian AKBP Edi Purnawan dari Kasubditbang Pusjarah Mabes Polri memaparkan sejarah Polri dari masa penjajahan hingga era kemerdekaan. Edi Purnawan menekankan perlunya menjaga semangat perjuangan masa lalu sebagai inspirasi dalam menghadapi tantangan masa kini.

Sementara anggota DPR RI, Supriansa menyoroti persepsi masyarakat terhadap Polri yang bisa berubah antara kebencian dan kerinduan tergantung pada konteksnya. Ia mengajak untuk tetap menghargai institusi meskipun ada kritik terhadap individu di dalamnya.

Dilanjutkan oleh Handoko Santoso, anggota DPR RI lainnya, menekankan peran Polri dalam menciptakan iklim kamtibmas yang aman dan kondusif, yang berdampak positif pada pertumbuhan ekonomi.

Kapolres Dharmasraya AKBP NURHADIANSYAH, S,I,K Kegiatan dialog ini merupakan upaya untuk terus memperkuat internal Kepolisian Republik Indonesia (Polri) serta membangun semangat kemerdekaan dan kemajuan bagi bangsa.

Dengan terselenggaranya dialog publik ini untuk peningkatan kesadaran dalam memahami sisi lain dari kemerdekaan Indonesia tentunya akan memberikan pemahaman yang lebih mendalam institusi Polri baik kepada personil Polri maupun tokoh masyarakat. Termasuk mengingat sejarah para sesepuh Polri yang digandrungi publik. Ungkap Kapolres.(*)


Bagikan Artikel
Exit mobile version