Kapolres Dharmasraya bersama Forkopinda meninjau Rumah Ibadah dan Pos Pam Operasi Lilin 2022 Serta Amankan Hari Raya Natal Umat Kristiani

Kapolres Dharmasraya gelar patroli gabungan ( Foto ; Ist )
Bagikan Artikel

Kapolres Dharmasraya gelar patroli gabungan ( Foto ; Ist )
Kapolres Dharmasraya gelar patroli gabungan ( Foto ; Ist )

bimantaranews.com/, Dharmasraya – Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah, S.I.K. beserta rombong gelar Patroli Gabungan dalam rangka kontrol Pospam Operasi Lilin 2022 serta pengamanan lokasi tempat ibadah Umat kristiani pada Hari Raya Natal, Minggu (25/12/2022).

Kapolres Dharmasraya beserta rombongan melaksanakan giat patroli gabungan dengan tujuan untuk melakukan pengecekan serta mengontrol Pospam serta meninjau langsung tempat tempat Ibadah Umat kristiani pada Hari Raya Natal dan GPU HKBP yang berlokasi di Jorong Koto Ranah Baru Nagari Kurnia Selatan Kecamatan Sungai Rumbai Kabupaten Dharmasraya Provinsi Sumatera Barat itu.

Selain itu Kapolres juga memberikan arahan kepada personil Pengamanan dan piket Pospam yang bertugas.

” Saya menekankan kepada seluruh personil yang penanggung jawab atau yang bertugas agar selalu menjaga situasi kamtibmas apabila ada yg mencurigai segera diawasi dan selalu bekerjasama dengan pihak kepolisian yang ada di tempat ibadah.” Arahan Kapolres AKBP Nurhadiansyah SIK.

Dirinya menambahkan,” selain itu seluruh personil saya Mita untuk selalu respek kepada tamu atau pejabat yang datang, jaga kebersihan, empati kepada masyarakat, serta selalu berikan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat yang melintasi jalur mudik.” Perintah Kapolres Dharmasraya.

Dalam giat patroli dan pengecekan, rombongan Kapolres AKBP Nurhadiansyah, S.I.K. terdiri dari Kabagops AKP Lazuardi, Kasat Intel Polres Dharmasraya, AKP Rajulan,S.H, Kasi Humas Polres Dharmasraya, AKP Edi Sumantri, Kasubbag Munjab Bag SDM, Iptu Hendriza Oktavianus, S.H, Kapolsek Sungai Rumbai, AKP Suyanto.SH, juga turut didampingi oleh Danyon Bataliyon C. Pelopor, Kompol Encep Hendry. SH.MH, Danramil Koto Baru 0310 Peltu Agus Rinalto, dilokasi juga terlihat rombongan Forkopimda Kabupaten Dharmasraya, Asisten Satu Bupati M Yusuf, dari Dinas Perhubungan Catur Ebyandi, dan Kesbangpol, Asri.(*)


Bagikan Artikel

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Eksplorasi konten lain dari Bimantara News

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca